Pertamina Bantah Isu Pengoplosan Pertalite Jadi Pertamax

Kantor Pertamina Di Jakarta

GK, Jakarta – PT Pertamina (Persero) melalui Pertamina Patra Niaga Subholding Commercial & Trading menegaskan bahwa tidak ada praktik pengoplosan Bahan Bakar Minyak (BBM) Pertamax sebagaimana isu yang beredar di masyarakat.

Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Heppy Wulansari, memastikan bahwa seluruh BBM yang disalurkan ke masyarakat telah sesuai dengan ketentuan pemerintah sejak awal penerimaan produk di terminal Pertamina.

Bacaan Lainnya

“Spesifikasi yang disalurkan ke masyarakat dari awal penerimaan produk di terminal Pertamina telah sesuai dengan ketentuan pemerintah,” ujar Heppy dalam keterangannya pada Selasa (25/2/2025).

Heppy menjelaskan bahwa di terminal utama BBM, Pertamina hanya melakukan proses injeksi warna (dyes) untuk membedakan jenis BBM yang beredar. Selain itu, Pertamax juga diberi injeksi additive guna meningkatkan performanya, namun tidak ada perubahan nilai oktan (RON) melalui pencampuran ilegal.

“Jadi bukan pengoplosan atau mengubah RON. Masyarakat tidak perlu khawatir dengan kualitas Pertamax,” tegas Heppy.

Pertamina Patra Niaga mengimbau masyarakat untuk tidak mudah percaya terhadap isu yang belum terbukti kebenarannya dan memastikan pembelian BBM hanya di SPBU resmi untuk mendapatkan produk dengan kualitas terjamin.(Ns)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *