Politisi Partai Keadilan sejahtera (PKS) H. Herizal Apriansyah, S.Sos mengaku dirinya banyak ditanyai masyarakat soal arah politik jelang pilkada 2024 mendatang.
Anggota DPRD Provinsi Bengkulu 2 periode itu tak menampik perihal dirinya maju sebagai calon bupati Rejang Lebong
Herizal memulai karir politik menjadi Anggota DPRD kabupaten Rejang Lebong 2 periode hingga akhirnya diminta masyarakat naik ke tingkat berikutnya yakni DPRD provinsi Bengkulu.
Sepanjang karier menjadi jembatan Aspirasi masyarakat, telah banyak permintaan masyarakat yang terwujud hingga tingkat kepuasan masyarakat terhadap dirinya begitu tinggi.
saat dihubungi via WhatsApp oleh garudakeadilan.com perihal pilkada, dirinya dengan tegas siap bila masyarakat meminta dirinya untuk maju pada pemilihan bupati mendatang.
saya siap mewakafkan diri untuk masyarakat, bila masyarakat menunjuk saya untuk menjadi pemimpin.ungkap Herizal
Kini Dengan modal 3 kursi, PKS yakin bisa mengulang suksesi kemenangan pilkada rejang Lebong seperti saat pilkada 2020 silam