Wujudkan Kota Religius, Walikota Bengkulu Lepas Puluhan Jamaah Umrah

Dedy Wahyudi

Kota Bengkulu, GK – Suasana penuh haru dan kekhusyukan menyelimuti Masjid Merah Putih pada Kamis (3/12/2025) siang saat Walikota Bengkulu, Dedy Wahyudi, secara resmi melepas keberangkatan 40 jamaah umrah dari Mutiara Travel.

Para jamaah, yang di antaranya merupakan Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kota Bengkulu, berangkat menunaikan rangkaian ibadah menuju Tanah Suci sebagai wujud kerinduan mendalam kepada Baitullah.

Bacaan Lainnya

Dalam kesempatan tersebut, Walikota Dedy menyampaikan rasa syukur dan kebahagiaannya atas keberangkatan para jamaah. Ia menegaskan bahwa kegiatan pelepasan ini bukan sekadar seremoni, melainkan bagian dari komitmen pemerintah daerah dalam mewujudkan Kota Bengkulu yang religius dan penuh keberkahan. Menurutnya, semakin banyak warga yang berkunjung ke Tanah Suci, semakin kuat pula nilai-nilai spiritual yang terbentuk di tengah masyarakat.

Di hadapan para jamaah, keluarga, serta masyarakat yang hadir, Dedy Wahyudi memanjatkan doa agar seluruh rangkaian perjalanan umrah dapat berjalan lancar tanpa hambatan.

“Semoga Allah memberikan kelancaran, kemudahan, keberkahan, kesehatan, dan keselamatan kepada seluruh jamaah. Pulanglah nanti menjadi hamba-hamba yang lebih taat, dengan umrah yang mabrur dan mabruroh,” ucapnya.

Walikota juga mengingatkan para jamaah untuk menjaga niat suci selama berada di Tanah Haram. Ia menekankan pentingnya memanfaatkan setiap detik di Makkah dan Madinah untuk beribadah, bermunajat, memperbanyak zikir, serta memohon ampunan Allah.

“Niatkan perjalanan ini semata-mata karena Allah. Tinggalkan segala urusan dunia sejenak, fokuslah pada ibadah. InsyaAllah semua perjuangan dan biaya yang dikeluarkan akan dibalas dengan pahala berlipat,” pesannya.

Keberangkatan rombongan umrah ini juga disebut sebagai bagian dari upaya Pemkot Bengkulu dalam menghadirkan kebahagiaan dan ketenangan batin bagi warganya. Menurut Dedy, pemerintah tidak hanya membangun infrastruktur fisik, tetapi juga membangun infrastruktur spiritual, yakni menghadirkan suasana kota yang damai, religius, dan saling menguatkan dalam kebaikan.

Di akhir acara, suasana makin haru ketika para jamaah bersalaman dengan Walikota dan para tokoh masyarakat yang hadir. Isak tangis kebahagiaan dan rasa syukur tampak dari wajah para jamaah yang bersiap menuju keberangkatan.

Dengan doa dan harapan yang dipanjatkan, Pemkot Bengkulu berharap para jamaah kembali membawa cahaya keberkahan, yang pada akhirnya turut memperkuat visi Kota Bengkulu sebagai kota religius dan bahagia, tempat nilai-nilai ketakwaan terus tumbuh di tengah kehidupan masyarakat.(Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *