Optimalisasi Pengerjaan, Sejumlah Ruas Jalan Irian Ditutup Total Mulai Hari Ini

Flyer Pengalihan Akses Jalan Masyarakat

Kota Bengkulu, GK – Dalam rangka optimalisasi pengerjaan proyek perbaikan jalan dan saluran irigasi, Pemerintah Kota Bengkulu akan melakukan penutupan total sepanjang Ruas Jalan Irian, yang melintasi kawasan Sukamerindu hingga Tanjung Agung, mulai Minggu, 12 Oktober 2025 pukul 09.00 WIB.

Penutupan ini dilakukan untuk mempercepat proses pengerjaan jalan agar hasilnya lebih maksimal dan tidak membahayakan pengguna jalan selama proses berlangsung.

Bacaan Lainnya

Selama masa penutupan, akses hanya diperbolehkan bagi warga setempat yang berdomisili di sekitar ruas jalan tersebut. Masyarakat diimbau untuk menghindari Jalan Irian dan mencari jalur alternatif agar aktivitas tetap lancar.

Pemerintah juga meminta pengertian masyarakat atas ketidaknyamanan yang terjadi selama pekerjaan berlangsung dan berharap dukungan semua pihak demi kelancaran pembangunan infrastruktur kota.(Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *