Anggota DPRD Provinsi Bengkulu 2 periode dapil Rejang Lebong – Lebong memantapkan sikap untuk maju pada pilkada November mendatang.
Hal ini dikuatkan dengan kedatangan Herizal ke kantor DPD PKS kabupaten Rejang Lebong pada Sabtu ( 27/4 ).
Saat dikonfirmasi melalui WhatsApp, Herizal membenarkan bila ia mengambil formulir bakal calon bupati/wakil bupati Rejang Lebong secara langsung di kantor partai keadilan sejahtera ( PKS ) kabupaten Rejang Lebong
Dirinya menyampaikan, ini sekedar ikhtiar dalam rangka berkhidmat untuk masyarakat.
Saya banyak mendengar keluhan masyarakat, setiap hari saya berkomunikasi hanya sekedar untuk mendengarkan apa yang masyarakat inginkan.
Bagi saya, pengabdian kepada masyarakat sudah mendarah daging dalam diri saya. banyak hal yang selama ini tak bisa saya lakukan meski saya menjadi DPRD sudah 20 tahun karena keterbatasan wewenang sebagai anggota legislatif, ungkap Herizal.
Namun jadi atau tidaknya pencalonan saya, itu tergantung dengan PKS. saya serahkan semuanya pada teman-teman di struktur, Tutup Herizal
Seperti diketahui, PKS pada pemilu 2024 meraih 3 kursi untuk DPRD kabupaten Rejang Lebong