Danrem 041/Gamas Ingatkan Disiplin dan Profesionalisme Prajurit melalui Jam Komandan

Bengkulu, GK – Komandan Korem 041/Garuda Emas (Gamas), Brigjen TNI Jatmiko Aryanto, S.E., M.Han., memberikan Jam Komandan kepada seluruh prajurit dan pegawai negeri sipil (PNS) Korem 041/Gamas, Rabu (17/12/2025), di Gedung Balai Prajurit Korem 041/Gamas.

Dalam arahannya, Danrem menekankan pentingnya menjaga disiplin, loyalitas, dan profesionalisme sebagai anggota TNI AD. Ia juga mengingatkan seluruh personel untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, menjaga keharmonisan keluarga, serta bersyukur atas apa yang telah dimiliki.

Bacaan Lainnya

Brigjen Jatmiko Aryanto menekankan agar setiap anggota menghindari pelanggaran yang dapat merugikan diri sendiri, keluarga, maupun satuan.

“Disiplin dan profesionalisme adalah kunci keberhasilan kita. Selain itu, setiap prajurit dan PNS harus menjaga keharmonisan keluarga dan selalu bersyukur,” ujar Danrem.

Brigjen Jatmiko Aryanto juga mengingatkan kesiapan seluruh personel menghadapi dinamika tugas ke depan, termasuk mendukung tugas pokok TNI AD di wilayah Korem 041/Gamas. Kesiapsiagaan dalam penanggulangan bencana alam dan kegiatan pembinaan teritorial menjadi salah satu fokus utama bagi seluruh prajurit dan PNS.

Selain itu, Danrem menekankan agar Program Kerja tahun 2025 yang masih berjalan dikelola secara tertib, dengan administrasi dan pengelolaan anggaran yang transparan dan akuntabel.

Hal ini dianggap penting untuk mendukung keberhasilan pelaksanaan seluruh program yang telah direncanakan.

Kegiatan Jam Komandan berlangsung tertib, aman, dan hangat dengan suasana kekeluargaan. Acara ini diharapkan dapat meningkatkan motivasi, semangat, dan kinerja seluruh personel Korem 041/Gamas dalam pengabdian kepada bangsa dan negara.(Rls)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *